Sabtu, 20 Februari 2016

Bahan-Bahan Kimia yang Berbahaya



Terdapat bahan-bahan kimia yang berbahaya bagi manusia, antara lain :
a.      Aluminium sulfat (AlSO4)
Berbentuk Kristal berwarna putih, laryt dalam air. Aluminium sulfat digunakan untuk pengganti tawas.

 b.      Amoniak pekat (NH4OH)
Larutan pekat gas amoniak dalam air, jika terkena kulit dan mata dapat menyebabkan iritasi. Dalam wujud uap dapat mengganggu alat pernapasan. Amoniak pekat jika tertelan sangaat bahaya.

 c.       Asam sulfat (H2SO4)
Asam sulfat merupakan zat cair yang tak berwarna, beracun dan sangat korosif. Asam sulfat dapat menimbulkan luka bakar pada kulit, mata, dan dapat merusak pakaian.

 d.      Asam klorida (HCl)
Asam klorida merupakan zat cair, bersifat racun, korosif , dan dalam wujud uap dapat merusak kulit, mata, dan alat pernapasan.

 e.      Etanol (C2H3OH)
Etanol sering juga disebut alkohol. Etanol mempunyai sifat mudah terbakar dan digunakan sebagai pelarut.

 f.        Formalin 40 % (HCHO)
Formalin bersifat racun, baik yang berwujud cair maupun gas. Formalin digunakan untuk membunuh hama & pengawet mayat.

 g.      Klorofrom (CHCl3)
Klorofrom merupakan zat cair tak berwarna dan bersifat racun. Klorofrom digunakan sebagai obat bius dalam laboratorium.

h.      Metilin biru
Metilin berwujud zat padat berwarna biru tua. Bahan kimia ini digunakan sebagai pewarnaan inti sel .

i.        Natrium hidroksida (NaOH)
Natrium hidroksida merupakan zat padat berwarna putih, mudah menyerap uap air , udara, bersifat racun dan korosif. Natrium hidroksida termasuk bahan berbahaya yang dapat menyebabkan luka bakar pada kulit dan mata.

 j.        Kobalt klorida (CoCl6H2O)
Kobalt klorida merupakan zat padat, Kristal berwarna merah, sangat mudah menyerap air , dan dapat mengikat uap air. Kobalt klorida digunakan untuk menguji kelembaban udara.

 k.      Natrium Klorida (NaCl)
Natrium klorida merupakan zat padat berwarna putih, berbentuk Kristal. Natrium klorida disebut juga garam dapur.

 SUMBER : Buku Paket Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP/MTs Kelas VII (bse) buku sekolah.elektronik
https://mithapradnyai.wordpress.com/2012/03/06/bahan-bahan-kimia-yang-berbahaya/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar